TUGAS MINGGU 3
1.
Faktor apa saja yang berhubungan
dengan budaya jika dikaitkan dengan potensi remaja yang ada, jelaskan &
beri contoh!
2. Masalah budaya erat kaitannya dengan
kemanusiaan, jelaskan & beri contoh!
JAWAB :
1. Jika kita membahas mengenai potensi
remaja tentunya sangat beragam potensi masing-masing remaja, namun terdapat
beberapa faktor yang berhubungan dengan budaya jika dikaitkan dengan potensi
remaja, diantara nya adalah :
- Tentu saja yang paling utama adalah faktor keluarga. Kasih sayang, kedekatan, dan kehangatan keluarga untuk remaja sangat berperan penting bagi psikologis mereka. Ketika seorang remaja mempunyai komunikasi yang baik, kehangatan dan mendapatkan kasih sayang yang cukup dari keluarganya, hal tersebut dapat berpotensi baik untuknya dilingkungan luar. Sebaliknya, jika seorang remaja ditempatkan pada lingkup keluarga yang didalamnya tidak tersimpan kehangatan, komunikasi, dan kasih sayang, remaja itu bisa tertekan batinnya, akan ada rasa berkecamuk dalam dirinya yang bisa berpotensi buruk untuknya didalam keluarganya atau budaya dilingkungan luar.
- Kemudian terdapat faktor lingkungan dan pergaulan, remaja adalah masa dimana seseorang memiliki sifat atau keinginan yang besar terhadap sesuatu yang dilihat dan disukainya. Maka dari itulah lingkungan dan pergaulan sekitar sangat mempengaruhi tumbuh kembang seorang remaja.
- Faktor Sosial, faktor sosial ini berhubungan dengan perkembangan jaman dan kemajuan teknologi. Banyak remaja yang terlalu mengikuti perkembangan jaman seperti Westernisasi dan melupakan kebudayaan dan ciri khas daerahnya. Kelakuan remaja seperti ini akan membuatnya menjadi individual. Contohnya seperti gaya rambut metal dan mengonsumsi obat-obatan terlarang, supaya dibilang gaul. Padahal hal-hal tersebut tidak ada di kebudayaan Indonesia.
- Teknologi dan perkembangannya sudah tidak perlu ditanyakan lagi. Ada perkembangan dari globalisasi yang positif dan negatif. Dampak baik itu seperti mereka bisa menambah wawasan lebih banyak dari internet misalnya, mempelajari menggunakan teknologi baru yang lebih canggih, memanfaatkan teknoligi tersebut untuk kebaikan, dan masih banyak lagi. Sebaliknya, dampak buruk dari globalisasi adalah remaja tidak dapat memanfaatkan perkembangan teknologi yang semakin modern, sebagai contoh, internet yang semakin canggih dipergunakan untuk menonton tayangan diatas umur mereka, menggunakan fasilitas telekomunikasi canggih untuk memesan barang-barang terlarang, menggantikan budaya lokal dengan budaya barat sehingga melanggar beberapa norma yang ada, terlalu banyak menggunakan teknologi canggih sehingga remaja melupakan kewajiban-kewajiban mereka, dan banyak lagi. Itulah mengapa faktor globalisasi berpengaruh pada budaya potensi remaja.
2. Budaya erat kaitannya dengan kemanusiaan adalah karena budaya adalah sebuah kebiasaan yang dilakukan sekelompok orang atau masyarakat disebuah ruang lingkup kehidupan masyarakat tersebut, oleh karena itu budaya tidak bisa kita lepas dari hubungan sifat kemanusiaan. Dan bentuk kebudayaan dalam ruang lingkup kemanusaiaan juga beraneka ragam, seperti halnya gotong royong, tolong menolong sesame, ramah tamah, serta menghargai satu sama lain adalah beberapa contoh kebudayaan yang erat kaitannya dengan kemanusiaan. Contoh nyata dalam kehidupan adalah sering nya kita menyaksikan jika terjadi suatu bencada di suatu daerah, sudah tentu dan menjadi kebiasaan kita untuk saling tolong-menolong sesame dengan menolong korban bencana dengan segala bentuk, baik itu bentuk bantu moril, maupun bentuk bahan pokok dan lain-lain.
Komentar
Posting Komentar